Pengertian Bahan Pangan Hasil Samping Buah

 Pengertian Bahan Pangan Hasil Samping Buah-

Pengertian Bahan Pangan Hasil Samping Buah yaitu bahan samping yang dihasilkan dari tanaman/tumbuhan buah selain dari pada buah yang merupakan bahan pangan utama, misalnya tanaman pisang Hasil utama dari buah pisang dikategorikan sebagai bahan pangan utama, Sementara yang lainnya seperti, kulit pisang, akar, batang, daun,dan jantung pisang dikategorikan sebagai bahan pangan hasil sampinnya.

berdasarkan sifat alami Karakteristik Hasil Samping Buah ada 5 karakter dari dinding buah (kulit/hasil samping) :

1.       Berry,

2.       Hespiridium,

3.       Drupa,

4.       Pome,

5.       Pepo,

 

Pengertian Berry adalah lapisan kulit luar tipis sedangkan lapisan tengah dan dalamnya menyatu. Contoh buah Berry adalah stroberi, plum, anggur, cerry dan jambu biji.

 

Pengertian Hespiridium  adalah buah dengan 3 lapisan dinding buah, dimana lapisan kulit luar tebal dan mengandung zat warna, lapisan tengahnya serupa jaringan yang keputih-putihan, serta lapisan dalam banyak mengandung gelembung berisi cairan jus di dalamnya dengan biji-biji yang tersebar.

Contoh buah Hespiridium  adalah jenis jeruk, jeruk lemon, jeruk nipis.

 

Pengertian Drupa adalah buah yang memiliki 3 lapisan dinding buah, dimana lapisan luar umumnya tipis dan akan terlihat jelas saat buah matang, lapisan tengah merupakan daging buah atau berserabut, dan lapisan dalam merupakan pelindung yang keras bagi bji.

Contoh buah Drupa adalah buah gandaria, mangga, dan kelapa.

 

Pengertian Pome adalah buah yang memiliki lapisan luar tipis, lapisan tengah merupakan daging buah dan lapisan dalam seperti kertas yang berfungsi untuk melindungi biji.

Contoh jenis buah pome adalah buah pir, apel, delima.

 

Pengertian Pepo adalah buah yang memiliki lapisan kulit luar tebal dan keras, lapisan tengah dan lapisan dalam menyatu membentuk daging buah, dan pada ruangan buah berisi biji-bijian dalam jumlah yang besar. Pepo disebut juga berry yang termodifikasi.

Contoh buah pepo adalah buah melon, semangka, labu kuning.

 

Kandungan dan manfaat dari bahan pangan hasil samping buah-buahan antara lain:

1.       Jantung pisang

Kandungan dari jantung pisang adalah kalsium, protein, mineral, vitamin, saponin,  flavonoid dan yodium,  dan kandungan serat tinggi

gambar buah pisang


Manfaat dari jantung pisang adalah

  • menurunkan kolesterol, meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah kanker (saponin)
  • berfungsi antiradikal bebas, antikanker dan antipenuaan, serta mencegah penyakit gondok (flavonoid dan yodium)
  • dikonsumsi untuk lauk pauk. Contoh jantung yang enak dikonsumsi yaitu jantung pisang batu, pisang kepok, pisang siam, atau pisang kluthuk.


2.       Kulit Jeruk

Kandungan dari kulit buah jeruk adalah mengandung vitamin C, kaya antioksidan, flavonoid, phytonutriens, dan berserat tinggi.

gambar kulit buah jeruk


Manfaat dari kulit jeruk:

  • Sangat baik bagi kesehatan kulit dan sistem imun tubuh (fungsi dari flavonoid, phytonutriens)
  • membantu melancarkan sistem percernaan dan dapat membuat rasa kenyang dalam waktu lama(fungsi dari Serat kulit jeruk)

3.       Kulit Manggis

Bahasa latin buah manggis adalah Garcinia mangostana

Kandungan dari  kulit manggis adalah air, lemak, protein dan karbohidrat, serta terdapat kandungan zat xanthone, alfa mangosteen, beta mangosteen, tanin, antosianin.

gambar buah manggis


Manfaat kulit manggis adalah untuk membentuk sistem kekebalan tubuh, anti bakteri, anti inflamasi, anti jamur, anti kanker, mampu mengobati penyakit jantung, kanker, diabetes, dan stroke.

Warna kulit manggis adalah merah maroon keunguan

4.       Kulit Apel

Kandungan dari kulit apel adalah mineral termasuk kalsium, kalium, dan fosfor, vitamin A, C, K, antioksidan flavonoid dan asam fenolat, dan serat yang tinggi.

gambar kulit apel


Manfaat kulit apel adalah mampu memperbaiki pertumbuhan sel dan penglihatan, memperkuat sistem imunitas, melancarkan darah, pencernaan dan pernafasan, menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik, mengobati batu empedu, mencegah stroke dan tumor, penting untuk pertumbuhan tulang dan gigi yang kuat.

5.       Kulit Pisang

Kandungan dari  kulit pisang yaitu mengandung air tinggi, antioksidan flavonoid, karbohidrat yang tinggi, protein, kalsium yang tinggi, fosfor, besi, vitamin B, dan vitamin C.

gambar kulit pisang


Manfaat dari kulit pisang adalah untuk pembentukan tulang dan gigi, untuk mengurangi kerusakan oksidatif pada penderita diabetes mellitus.

 

11 komentar:

  1. Shafa aurora salsabila, 28 terimakasih sangat bermanfaat materinya

    BalasHapus
  2. Nama : Charisa indi qayyumma
    No.absen : 07
    Kelas : 7G
    Terimakasih materinya sangat bermanfaat

    BalasHapus
  3. Karina titah pamesti
    18 / 7F
    Materinya sangat bermanfaat. . .

    BalasHapus
  4. Zaky zulyardika
    30/7F
    Materinya sangat bermanfaat 👍

    BalasHapus
  5. Evira manda prameswari 15/7F
    Sangat bermanfaat materinya

    BalasHapus
  6. Shandy Attiya K.R 29/7F
    Sangat bermanfaat materinya👍

    BalasHapus
  7. Satrua Wahyu Pratama/27/7F
    Sangat bermanfaat

    BalasHapus
  8. YUSRIL IHZA M 31/7F
    Materi nya sangat bermanfaat

    BalasHapus
  9. Nabilla Aliyya Ursula 19/7H
    Meteri nya sangat bermanfaat 👍

    BalasHapus
  10. Astie Tri Hapsari 06/7H
    Materinya sangat bermanfaat

    BalasHapus
  11. Nama : Pandu Ibrahim
    No : 23
    Kelas : 7H
    Materinya sangat bermanfaat

    BalasHapus